Senin, 10 Oktober 2011

part1 : pertemuan kita malam itu ♥

Sudah lama aku tak bertemu denganmu. Ada rasa rindu, tapi aku menahan diri untuk tak mengatakannya duluan. Entah apa nama hubungan kita, aku tak paham dan kaupun juga tak peduli.

Tiba-tiba kau muncul dan mengajakku untuk pergi bersama malam harinya. Sebenarnya aku lelah, tapi untukmu yang sedang badmood, aku pun mengangguk mengiyakan.

Melihatmu (lagi), apa kau tahu betapa senangnya aku. Walaupun sepanjang kebersamaan kita malam itu kau hanya membiarkanku tersenyum sendiri. Sepertinya usahaku untuk menularkan kebahagiaan padamu gagal. Tapi apa lagi yang bisa ku lakukan selain menemani dan mendengarkan kata-kata pedas darimu. Biasanya, aku akan mendebatmu tapi kali ini aku cuma tersenyum mengalah.

Kau mengambil rute yang tidak biasa, membawaku berputar-putar tak jelas dan berhenti di bangku taman favorit kita.

“Kamu sakit ?” tanyaku saat melihatmu bersandar memejamkan mata. Terlihat pucat.

“Ya, cuma sedikit flu” jawabmu singkat. Rasanya tak tega melihatmu jauh-jauh menemuiku hanya untuk makan malam padahal kamu sedang sakit.

“Kenapa tadi ke sini, kan mending kamu istirahat” kataku

“Aku sendirian di sana, ya nggak papalah” jawabmu. Aku cuma bisa diam menatapmu. Menatap dirimu, yang entah kenapa bisa ku sukai. Sering aku bertanya pada diriku sendiri, apa kau juga merasakan rasa yang sama denganku ?

loviilovv

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...